cemburu, siapa yang ga' kenal kata itu ? semua orang pasti pernah merasakannya. cemburu adalah efek ketika melihat sesuatu yang kita cintai boleh jadi dimiliki orang lain. kalo cemburu menurut Qadhi Idyah artinya adalah perubahan hati yang diikuti munculnya kemarahan atau rasa tidak suka karena adanya campur tangan dalam suatu hal yang menjadi hak mutlak.
cemburu dibagi 2 yaitu cemburu yang beralasan ( fi riibah) dan cemburu tanpa alasan dan ini tidak dibenarkan (fi ghairu riibah). jadi cemburu memang merupakan sifat alami manusia dan kecemburuan laki-laki dan perempuan itu wajar saja, tapi bagaimanakah kita mengelolanya agar cemburu itu menghasilkan hal yang positif, bukan malah menghasilkan mudharat.
tapi sebelumnya, tahukah kamu siapakah orang yang paling pencemburu di dunia ini ? dialah Rasulullah SAW. tapi ingat ini adalah cemburu yang positif, yaitu cemburu jika melihat hukum Allah tidak ditegakkan.
ada satu kisah tentang kecemburuan Aisyah R.A terhadap almarhumah istri Rasullulah SAW yang lain, Khadijah R.A karena Rasulullah SAW sering kali menyebut namanya. Aisyah R.A bertanya kepada Rasulullah SAW dan agak menyindir :"ya Rasulullah mengapa kau selalu menyebut wanita tua yang sudah merah janggutnya dan telah termakan usia, Allah telah memberikan engkau yang lebih baik darinya."(HR. Bukhari) mendengar itu Rasulullah begitu marah, hingga Aisyah R.A berjanji tidak akan menyebut Khadijah lagi kecuali dengan kebaikan.
dari kisah ini dapat disimpulkan sesuatu bahwa, kita boleh saja cemburu terhadap sesuatu, tetapi harus ada alasannya dan dapat diterima secara benar terhadap agama, contohnya kita cemburu ketika melihat orang dapat lebih rajin ibadahnya dibandingkan kita, sehingga kita dapat memotivasi diri untuk meningkatkan ibadah supaya lebih baik lagi.
sekian dari imam... jazakallah khairan katsira
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar